7 Langkah Mudah Mengatasi Rasa Stress Di Tempat Kerja

 

Sobat pembaca artikel TOG, Bosan dalam pekerjaan adalah hal yang wajar, kadang memang manusia membutuhkan sedikit hiburan agar tidak menimbulkan stress di tempat kerja. Apalagi jika pekerjaan yang kamu lakukan adalah pekerjaan yang monoton dan dilakukan berulang-ulang. Tentu rasa stres dan bosan akan perlahan menghampirimu.

Pekerjaan yang seperti tidak habisnya, tekanan kerja, serta jenuh terhadap rutinitas pekerjaan yang itu-itu saja. Sering kali menjadi pemicu stres kamu ditempat kerja. Tidak hanya itu masalah keluarga yang terkadang seringkali terbawa-bawa di tempat kerja juga menambah sederet daftar pemicu stres ditempat kerja.

Dan bukan tidak mungkin, jika tidak ditangani dengan cepat tingkat stres kamu yang semakin besar akan berakibat fatal. Dimulai dari menurunnya kinerja kerja kamu sampai hengkangnya kamu dari  dari perusahaan tempat kamu bekerja, akibat tekanan dalam pekerjaan yang membuat tingkat stres bertambah.

Jika dari pihak perusahaan punya cara yang dapat digunakan untuk membuat karyawan nyaman adalah dengan memberikan segala fasilitas yang dibutuhkan oleh karyawan tersebut. Sedangkan untuk kamu sendiri, banyak hal yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi stres ditempat kerja.

Info Loker

Coba 7 langkah mudah mengatasi rasa stress:

1.  Buatlah Tempat Kerjamu Senyaman Mungkin

stress

Kondisi tempat kerja yang tidak nyaman seperti tempat kerja yang berantakan, panas dan bau akan semakin menambah beban otak saat menyelesaikan suatu tugas/pekerjaan yang akhirnya menjadi salah satu pemicu tingkat stres yang tinggi di tempat kerja. Oleh karena itu, aturlah tempat kerja kamu agar kamu tidak merasa cepat bosan dan stres.

Tambahlah dekorasi-dekorasi yang lucu dan menarik agar menambah mood kamu nanti saat bekerja.

2. Tariklah Nafas Dalam-Dalam

 

Cara kedua yang bisa kamu coba ketika stres di pekerjaan menghampiri adalah, bernafaslah dalam-dalam. Karena pada saat stres, tubuh kamu cenderung bernafas lebih cepat dari biasanya. Cara ini dapat membuat tubuh kamu rileks dan mengurangi tingkat stres kamu. Coba lakukanlah cara ini berulang kali.

3. Mendengarkan Musik

stress

Seperti penelitian yang dilakukan Dr. Teresa Lesiuk mengenai pengaruh  musik pada pekerjaan, ia menemukan bahwa orang yang mendengarkan musik mampu memenuhi tugasnya lebih cepat dan memiliki ide-ide lebih baik. Salah satu penyebabnya adalah karena music  meningkatkan mood.

Jika sedang penat dengan pekerjaan, ambilah waktu sejenak, lalu dengarkan musik favoritmu. Dengarkanlah selama 15 menit sampai 30 menit untuk meningkatkan konsentrasi kamu. Cobalah dengarkan Musik tanpa lirik, karena music jenis ini adalah jenis yang paling ideal untuk menurunkan tingkat stres.

4. Ambil Istirahat Sejenak

Kalahkan stress dengan istirahat sejenak dan berinteraksi dengan rekan kerja Anda. Cobalah untuk terlibat dalam percakapan informal atau mencari tahu tentang tempat hang-out terdekat, agar kehidupan sosial dan pekerjaan berjalan seimbang.

5. Jangan Pernah Menunda Pekerjaan

stress

Sering kali kamu tidak sadar, bahwa dengan menunda pekerjaan justru menjadi pemicu kamu stres ditempat kerja. Semakin sering kamu menunda pekerjaan, akan semakin menumpuk pekerjaan kamu nantinya. Kerjakanlah pekerjaan kamu dengan segera, buatlah daftar prioritas pekerjaan. Dengan begitu akan membantu kamu bekerja secara efektif dan disiplin.

Pekerjaan yang lebih cepat selesai akan membuat otak dan hati kamu lebih nyaman karena tidak harus terbebani dengan banyaknya pekerjaan yang belum terselesaikan.

6. Fokus Pada Solusi, Bukan Pada Masalah

Hal yang pertama yang biasanya dilakukan seseorang ketika mendapatkan masalah adalah terus-menerus memikirkannya. Kebiasaan ini juga yang akhirnya membawa kamu pada stres kerja. Mustahil rasanya menghindari suatu masalah, begitupun di dunia kerja. Tapi yang tidak kalah penting adalah kamu juga harus selalu berpikir bahwa kamu harus fokus mencari solusi dari masalah itu.

Sebuah pekerjaan tidak akan pernah selesai jika tidak dikerjakan, sama halnya seperti masalah yang tidak pernah terpecahkan ketika kamu tidak bisa fokus pada solusi. Berhentilah overthinking dan mulailah bertindak untuk menyelesaikan segala masalah agar kamu dapat terhindar dari stres kerja.

7. Mulai Harimu Dengan Hal Yang Menyenangkan

stress

Apa yang kamu lakukan untuk memulai hari ternyata akan sangat berpengaruh pada keseluruhan hari yang kamu lewati. Setiap pagi kamu mungkin harus berkutat dengan macetnya jalanan sebelum sampai ke kantor. Sesampainya di kantor, kamu langsung dihadapkan dengan setumpuk pekerjaan. Rutinitas seperti ini tentu saja sangat mungkin memicu timbulnya stres kerja. Agar dapat mengatasinya, cobalah rutinitas pagi yang bisa membuat pikiranmu lebih rileks dan positif.

Sesampainya di kantor, duduklah sejenak dan sediakan sedikit waktu untuk sekedar menikmati secangkir kopi atau teh. Buatlah dirimu nyaman agar dapat memulai hari dengan pikiran yang positif. Memulai hari dengan mood yang bagus dan pikiran positif akan sangat membantu kamu untuk mengatasi stres kerja

PT TOG HR Indonesia masih terus mencari para talenta muda berbakat untuk di bidang IT, agar bisa mendapat kesempatan berkarir di perusahaan yang kalian mau atau sesuai dengan skill dan kompetensinya. cek info lowongan kerja disini ya, bisa langsung juga apply melalui e-mail kita di recruitment@tog.co.id

Salam Sukses

TOG INDONESIA