Berkecimpung di ranah programming, tentunya para developer wajib memahami istilah-istilah penting dalam dunia pemrograman. Namun, di dunia pemrograman tidak semua programmer atau developer berlatar belakang IT. Sehingga, mungkin terdapat istilah-istilah pemrograman yang masih terdengar asing, terutama di telinga para pemula. Berikut kami rangkum istilah-istilah penting dalam programming. Yuk, simak sampai habis!

Istialah Programming Penting yang Wajib Dipahami Oleh Developer

1. Program

Program adalah kumpulan instruksi yang terorganisir, sehingga komputer bisa melaksanakan serangkaian tugas sesuai dengan apa yang diperintahkan oleh user. Sederhananya, program merupakan instruksi yang ditulis untuk melakukan suatu fungsi spesifik pada komputer. Kumpulan instruksi ini kemudian akan dieksekusi untuk melakukan sebuah tugas atau fungsi tertentu.

2. Agile

Agile adalah metode software development yang dilakukan secara bertahap dan berulang (iterasi). Fokus dari framework ini adalah untuk menghasilkan secara terus-menerus dengan konsisten, sehingga menghasilkan proyek yang berkualitas tinggi dan meminimalisir baya proyek.

3. AJAX

Asynchronous JavaScript and XML disingkat AJAX adalah teknik yang digunakan untuk membuat website yang dinamis, mampu mengupdate dan menampilkan data baru dari server tanpa harus melakukan reload. Ajax terdiri dari JavaScript dan XML yang bekerja secara asynchronous untuk berkomunikasi dengan server.

4. Algoritma

Algoritma pemrograman merupakan langkah-langkah, instruksi, atau urutan untuk memecahkan masalah pada pemrograman komputer.

5. API

APU atau Application Programming Interface adalah sebuah sistem protokol dan tool yang membangun aplikasi software yang berjalan di balik layar. API bertugas menyampaikan perintah dari pengguna pada sistem, atau program untuk memberitahukan respon apa yang akan dilakukan atas perintah tersebut.

6. Bug

Bug didefinisikan sebagai program cacat atau kesalahan kode yang dapat membuat sebuah website atau program tidak bekerja dengan seharusnya. Bug ini dapat menimbulkan celah bagi para peretas untuk memanipulasi atau membobol keamanan sistem.

7. Kode

Kode atau kode program merupakan istilah programming yang digunakan untuk mendeskripsikan instruksi tertulis. Seorang developer wajib menguasai kode atau bahasa pemrograman agar dapat menjalankan tugas-tugasnya dengan baik.

8. Framework

Framework secara harfiah diartikan sebagai kerangka program. Developer menggunakan framework ini untuk mengembangkan kode yang digunakan ketika membuat aplikasi. Kerangka kerja ini bermanfaat untuk mengurangi jumlah bug atau gangguan pada aplikasi yang sedang dikembangkan.

9. HTML

HTML merupakan singkatan dari Hypertext Markup Language. Disebut hypertext karena di dalam HTML sebuah text memiliki fungsi lain, seperti menjadi link yang dapat berpindah ke halaman lainnya ketika meng-klik text tersebut.

10. JavaScript

Merupakan bahasa pemrograman yang dapat dijalankan di semua web browser. JavaScript mampu membuat halaman website menjadi lebih interaktif dan berjalan lebih cepat di dalam browser

11. jQuery

jQuery merupakan library dari JavaScript yang mempermudah penyusunan website atau pembuatan sebuah aplikasi sehingga lebih cepat.

12. Database

Database adalah sekumpulan structured information atau data. Kumpulan data ini disimpan secara elektronik dalam sebuah sistem komputer. Informasi dan data bisa diakses kembali jika dibutuhkan.

13. UX

UX atau User Experience adalah rancangan interaksi manusia dengan subiah produk digital. UX berfokus pada kenyaman pelanggan, yang mana  UX harus membuat sebuah web atau aplikasi yang memberikan kemudahan navigasi agar user dapat menemukan apa yang dicari.

14. UI

UI atau User Interface adalah proses dimana menampilkan sebuah hasil dalam bentuk tampilan yang dapat dilihat oleh user. Tujuan UI adalah untuk meningkatkan fungsionalitas dan user experience dari user.

15. CSS

Cascading Style Sheet (CSS) merupakan bahasa desain yang bisa dipahami sistem. CSS dapat menentukan desain yang diinginkan, mulai dari warna, font, animasi, dan lain-lain. Dengan begitu, website bisa memiliki desain yang menarik.

Baca Juga: Pebedaan High Level Dan Low Level Design Dalam Membuat Aplikasi


Klik dibawah ini untuk informasi tentang IT Training dan Info Loker seputar IT