Inilah Bahasa Pemrograman yang Banyak Dicari Perusahaan Besar
Bahasa pemrograman adalah syarat utama yang harus dikuasai oleh para Developer jika ingin membangun sebuah aplikasi. Bahasa pemrograman juga harus disesuaikan dengan kebutuhan aplikasi yang akan dibuat. Developer juga akan menggunakan setidaknya 1 atau 2 bahasa saja dari banyaknya bahasa yang ada di dunia.
Peringkat dari bahasa pemrograman juga hampir selalu berubah tiap tahunnya. Hal ini dilansir oleh salah satu lembaga riset TIOBE Programming Community Index edisi bulan September 2020.
Berikut Berbagai Bahasa Pemrograman yang Populer dan Banyak Dicari Perusahaan Besar
Bahasa Pemrograman C
Bahasa C yang dibuat oleh Dennis Ritchie ini termasuk salah satu bahasa yang sudah lama atau bisa dibilang tua karena sudah ada dan dikembangkan sejak tahun 70an. Bahasa C juga merupakan bahasa dasar sebelum mempelajari bahasa lainnya seperti C++, C#, Java dan lain-lain. Maka tak heran banyak dari perguruan tinggi atau lembaga khusus pelatihan pemrograman di Indonesia maupun dunia menggunakan bahasa C ini untuk dipelajari pertama kali.
Bahasa Pemrograman Visual Basic
Bahasa yang dikembangkan oleh Microsoft ini sukses mendapatkan kepopulerannya karena menawarkan ide visual dalam pembuatan software, yang nantinya akan dikembangkan lagi untuk membuat software berbasis sistem operasi Windows.
Dan banyak Software Developer yang menggunakan Visual Basic dalam pengembangan Softwarenya, sehingga hal tersebut menjadikan Visual Basic sebagai salah satu bahasa yang populer. Di Indonesia sendiri terdapat grup Visual Basic Indonesia yang telah memiliki dua puluh dua ribu member lebih.
Bahasa Pemrograman Java
Bahasa ini bisa dijalankan diberbagai platform seperti PC dan perangkat Mobile. Tak hanya itu, bahasa Java juga bisa dijalankan di sistem operasi yang berbeda-beda. Java juga termasuk ke dalam pemrograman OOP atau pemrograman orientasi objek, sehingga para Programmer jauh lebih mudah dalam menyusun program menggunakan bahasa ini.
Selain itu, keunggulan bahasa Java adalah pada library yang lengkap sehingga memudahkan Programmer. Aplikasi dalam telepon genggam Android juga dibangun menggunakan bahasa Java, sehingga banyak Programmer yang menggunakan bahasa ini karena memang sedang banyak dibutuhkan.
Bahasa Pemrograman Python
Bahasa ini bisa dibilang salah satu bahasa tingkat tinggi. Python juga menjadi salah satu bahasa yang dapat membangun aplikasi, baik itu berbasis web ataupun berbasis mobile.
Bahasa Phyton ini juga termasuk ke dalam bahasa yang cukup mudah dipelajari untuk para pemula, karena bahasa tersebut mudah untuk dibaca dengan syntax yang mudah..
Banyak perusahaan besar menggunakan Python dalam pengembanganya seperti Instagram, Pinterest dan Radio. Python juga digunakan oleh para pengembang Google, Yahoo!, dan juga NASA.
Bahasa Pemrograman C++
Bahasa ini merupakan bahasa pengembangan dari bahasa C. Bahasa C dan C++ memiliki sintaks dan penulisan yang hampir sama namun penyelesaiannya lah yang berbeda. C++ ini merupakan bahasa yang bisa dibilang cukup populer karena banyak juga perusahaan-perusahaan software besar yang menggunakan bahasa ini untuk membangun software nya seperti Adobe, Firefox, ataupun Winamp yang sekarang pengembanganya di hentikan.
Bahasa Pemrograman C#
C# merupakan bahasa yang dikembangkan oleh Microsoft. C# ini menggabungkan prinsip dari C dan C++. C# juga banyak digunakan untuk mengembangkan software yang menggunakan platform Windows dan bisa dilihat sekarang berapa banyak pengguna Windows pada saat ini yang membuatnya semakin populer.
Bahasa Pemrograman PHP
PHP adalah singkatan dari PHP: Hypertext Preprocessor yang merupakan salah satu bahasa yang paling banyak digunakan di Indonesia. Selain gratis, PHP banyak digunakan karena merupakan server side scripting yang memang dirancang khusus untuk membangun website dinamis.
Banyak website ternama seperti Facebook, WordPress, ataupun Digg yang telah menggunakan PHP dalam pengembangannya. PHP pertama kali dikembangkan oleh Rasmus Lerdorf.
Bahasa Pemrograman Ruby On Rails
Ruby on Rails merupakan salah satu bahasa populer dan banyak digunakan oleh perusahaan-perusahaan baik besar maupun kecil. Perusahaan yang sudah menggunakan Rails antara lain, AirBnB, Groupun, Twitter, Shopify, dan Basecamp. Sebelum mempelajari bahasa ini, disarankan untuk memahami bahasa Ruby terlebih dahulu.
Bahasa Pemrograman JavaScript
JavaScript adalah bahasa yang dikembangkan oleh Netscape. Penggunaan JavaScript pada saat ini terdapat pada pengembangan web. JavaScript juga bisa membuat web dengan tampilan yang lebih interaktif dan menarik.
Bahasa Pemrograman Swift
Swift merupakan bahasa yang bisa dibilang masih baru karena pertama kali diperkenalkan pada tahun 2014 oleh Apple. Bahasa ini digunakan untuk membantu Developer dalam mengembangkan aplikasi iOS dan macOS dengan lebih cepat.
Bahasa Swift dipengaruhi oleh bahasa Python dan Ruby terutama dalam hal kecepatan, keamanan dan keunggulannya yang mudah dipelajari.
Popularitas Swift saat ini juga terus meningkat. Penelitian terhadap 110 aplikasi teratas di app store menunjukkan bahwa 42 persen aplikasi telah menggunakan Swift.
Itu sebabnya demi mengincar pasar yang tengah berkembang ini banyak perusahaan yang mencari kemampuan di bidang bahasa Swift tersebut.
Baca juga artikel lainnya : Perusahaan Konsultan IT Terbaik di Jakarta
[fusion_builder_container hundred_percent=”no” hundred_percent_height=”no” hundred_percent_height_scroll=”no” hundred_percent_height_center_content=”yes” equal_height_columns=”no” menu_anchor=”” hide_on_mobile=”small-visibility,medium-visibility,large-visibility” status=”published” publish_date=”” class=”” id=”” background_color=”” background_image=”” background_position=”center center” background_repeat=”no-repeat” fade=”no” background_parallax=”none” enable_mobile=”no” parallax_speed=”0.3″ video_mp4=”” video_webm=”” video_ogv=”” video_url=”” video_aspect_ratio=”16:9″ video_loop=”yes” video_mute=”yes” video_preview_image=”” border_size=”” border_color=”” border_style=”solid” margin_top=”” margin_bottom=”” padding_top=”” padding_right=”” padding_bottom=”” padding_left=””][fusion_builder_row][fusion_builder_column type=”1_1″ spacing=”” center_content=”yes” link=”” target=”_self” min_height=”” hide_on_mobile=”small-visibility,medium-visibility,large-visibility” class=”” id=”” background_image_id=”” background_color=”” background_image=”” background_position=”left top” undefined=”” background_repeat=”no-repeat” hover_type=”none” border_size=”0″ border_color=”” border_style=”solid” border_position=”all” border_radius_top_left=”” border_radius_top_right=”” border_radius_bottom_left=”” border_radius_bottom_right=”” box_shadow=”no” box_shadow_vertical=”” box_shadow_horizontal=”” box_shadow_blur=”0″ box_shadow_spread=”0″ box_shadow_color=”” box_shadow_style=”” padding_top=”” padding_right=”” padding_bottom=”” padding_left=”” margin_top=”” margin_bottom=”” animation_type=”” animation_direction=”left” animation_speed=”0.3″ animation_offset=”” last=”no”][fusion_text columns=”” column_min_width=”” column_spacing=”” rule_style=”default” rule_size=”” rule_color=”” hide_on_mobile=”small-visibility,medium-visibility,large-visibility” class=”” id=””]
Klik dibawah ini untuk informasi tentang IT Training dan Info Loker seputar IT
⇓
[/fusion_text][fusion_button link=”https://api.whatsapp.com/send?phone=62816999735″ text_transform=”uppercase” title=”” target=”_self” link_attributes=”” alignment=”center” modal=”” hide_on_mobile=”small-visibility,medium-visibility,large-visibility” class=”” id=”” color=”default” button_gradient_top_color=”” button_gradient_bottom_color=”” button_gradient_top_color_hover=”” button_gradient_bottom_color_hover=”” accent_color=”” accent_hover_color=”” type=”” bevel_color=”” border_width=”” size=”” stretch=”default” shape=”” icon=”fa-whatsapp fab” icon_position=”left” icon_divider=”no” animation_type=”fade” animation_direction=”static” animation_speed=”0.3″ animation_offset=””]Hubungi Kami[/fusion_button][/fusion_builder_column][/fusion_builder_row][/fusion_builder_container]
TOG Indonesia can provide IT professionals for temporary, fixed-period placement in your company for project-based assignments: IT Developer, Software Tester, Project Manager, Business Analyst, System Analyst, Security Engineer, etc.
Please FOLLOW our Social Media: —> Facebook, Twitter, Instagram, and Linkedin
We provide competent trainers in the field of Information and Technology with a certified and proven track record for developing human resources from leading multinational and national companies in Indonesia. To formalize the training program while creating a strong foundation for educational programs, Triple One Global Indonesia develops by combining high quality IT education and IT Training to add broad insights into the latest developments.